Dalam Sehari, KMP. Aceh Hebat 3 Bawa 96 Penumpang

KMP. Aceh Hebat 3 telah bertolak dari Pelabuhan Penyeberangan Pulau Banyak menuju Pelabuhan Penyeberangan Singkil pagi ini, Jumat (19/3/2021). Pada pelayaran ini, kapal membawa 7 penumpang dan 1 mobil.

Di hari yang sama, pada siangnya sebanyak 89 penumpang, 3 sepeda motor dan 1 mobil barang yang menaiki KMP. Aceh Hebat 3 telah berangkat dari Pelabuhan Penyeberangan Aceh Singkil menuju Pelabuhan Penyeberangan Pulau Banyak, Aceh Singkil pada pukul 14.30 WIB.

Berdasarkan informasi yang diterima dari PT. ASDP Indonesia Ferry Cabang Singkil, alur gelombang dan cuaca di pelabuhan ini cenderung aman untuk dilayari kapal. Informasi yang disampaikan BMKG Aceh, prakiraan tinggi gelombang perairan pada hari ini untuk wilayah Barat Selatan Aceh dari 0,2 meter hingga 1,5 meter. Sehingga diharapkan mampu menambah kenyamanan bagi penumpang baik yang berwisata maupun aktivitas lainnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, KMP. Aceh Hebat 3 telah memulai pelayaran perdananya pada Selasa (9/3/2021). Di hari bersejarah itu, KMP. Aceh Hebat 3 membawa sebanyak 36 penumpang, 4 truk besar, dan 5 sepeda motor. Capt. Laode Mat Salim ditunjuk sebagai kapten KMP Aceh Hebat 3 oleh PT. ASDP Indonesia Ferry Cabang Singkil selaku operator kapal yang membawai 18 ABK dan menempuh perjalanan selama lebih kurang 4 jam. KMP. Aceh Hebat 3 hadir untuk meningkatkan pariwisata ke Pulau Banyak, menguatkan iklim ekonomi, dan investasi.

Masyarakat yang ingin menuju ke Pulau Banyak, dapat memantau jadwal kapal di akun media sosial Dishub Aceh, baik di Instagram, Facebook, dan Twitter yang diposting setiap harinya.

Tonton Video Destinasi Wisata Pulau Panjang, Pulau Banyak

Selain melayani pelayaran dalam provinsi Aceh, Pelabuhan Penyeberangan Singkil juga melayani pelayaran menuju Pelabuhan Penyeberangan Gunung Sitoli, Nias, Sumatera Utara. Bagi masyarakat yang ingin ke sana dapat menaiki KMP. Wira Mutiara. (MR)

 

Skip to content